Sabtu, 21 November 2009

MAKALAH PEMBUATAN VCO ( virgin coconut oil)

makalah ini saya buat hasil peraktek waktu SMA kelas 3 memenuhi tugas akhir sekolah.




MAKALAH
PEMBUATAN VCO
Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Biologi
Tahun Ajaran 2008 - 2009









Disusun Oleh :


ANUGRAH ILAHI






SMA NEGERI 1 PANDEGLANG
TAHUN AJARAN 2008/2009

KATA PENGANTAR


Puji syukur kita panjatkan atas kehadirat Allah SWT, serta shalawat dan salam kita ucapkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad Saw, karena berkat rahmat dan hidayah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan Makalah ini.
Makalah ini kami buat berdasarkan praktek yang telah kami lakukan, semua itu kami jadikan referensi dalam pembuatan makalah ini.
Dalam penulisan makalah ini, masih banyak kekurangan - kekurangannya, karena pepatah mengatakan “tak ada gading yang tak retak” untuk itu kami mengharapkan kritik dan saran kepada pembaca yang sifatnya membangun , demikian makalah ini kami buat, kami ucapkan terima kasih.




Pandeglang, Februari 2009


Penulis,














DAFTAR ISI

Kata Pengantar i
Daftar Isi ii

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar belakang masalah 1
B. Tujuan Makalah 1
C. Kegunaan Makalah 1
D. Pembatasan Makalah 1

BAB II PEMBAHASAN
A. Pengertian VCO 2
B. Cara kerja pembuatan VCO 2
C. Fungsi VCO 4

BAB III PENUTUP
A. Kesimpulan 5
B. Saran 5















BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Semakin berkembangnya zaman, pengobatan tradisional mulai tersingkirkan oleh pengobatan dengan metode yang modern dan menggunakan bahan kimia yang sebenarnya akan menimbulkan efek samping bila kita tidak mematuhi dosis yang dianjurkan.
Kesehatan bagi manusia sangatlah penting, maka dari itu, kami melakukan percobaan dengan membuat Virgin Coconut Oil (VCO) tradisional yang mempunyai banyak khasiat.

B. Tujuan Makalah

Selain memenuhi tugas praktek biologi tentang pembuatan VCO, kami juga ingin memberitahu kepada pembaca cara membuat VCO dan fungsi VCO.

C. Kegunaan Makalah

Untuk menambah dan memberikan wawasan bagi pembaca tentang cara membuat VCO dan fungsi VCO.

D. Pembatasan Makalah
Dalam pembuatan makalah ini kami membatasi masalahnya yaitu :
 Pengertian VCO
 Cara kerja membuat VCO)
 Fungsi VCO




BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian VCO

Virgin coconut oil adalah minyak yang diambil dari buah kelapa dengan cara khusus dan sederhana. Pengambilan vco dilakukan dengan cara pemanasan, peragian atau penambahan enzim-enzim tertentu. Menurut penelitian yang telah dilakukan oleh departemen Pertanian, VCO mengandung asam laurat, asam kaproat, asam kaprat, asam palmirat, asam miristrat dan juga kandungan anti oksidan.

B. Cara Kerja pembuatan VCO

Alat dan Bahan :
Alat :
 Gunting
 Lem lilin
 Spatula
 Selang 20 cm
 Baskom
 Parutan kelapa
 Karet
 Saringan kelapa
 Kapas
 Kertas saring
 Timbangan
 Kaki Tiga
 Corong
 Gelas kimia
 Toples
 Solatip

Cara Kerja :

1. Sediakan toples kemudian lubangi bawah toples.
2. kemudian masukan selang dan berilah lem lilin disekitar selang sampai tidak terjadi kebocoran.
3. Kupas 3 butir kelapa tua kemudian parut kelapa tersebut sampai halus.
4. Kemudian campurkan hasil parutan kelapa dengan 1 Liter air hangat.
5. Setelah itu diperas sampai menghasilkan santan yang kental.
6. Timbang toples
7. Sterilkan toples dengan air panas
8. Ikat ujung selang menggunakan karet sebelum memasukan santan.
9. Masukkan santan kental tersebut ke dalam toples kemudian tutup rapat. Diamkan selama 4-5 jam, setelah itu terbentuk dua lapisan (air dan Cream),
10. Buang air santan yang terdapat pada lapisan bawah sehingga yang tersisa hanya creamnya saja, kemudian beri permifan seberat 0,5% dari berat cream.
11. Aduk cream yang telah di beri permifan dengan spatula setelah itu diamkan Selama 18 jam.
12. Setelah 18 jam akan terdapat tiga lapisan yaitu yang terbawah air, lapisan tengah yaitu minyak dan lapisan atas yaitu cream.
13. Kemudian saringlah minyak yang terdapat pada lapisan tengah agar warnanya menjadi jernih.
14. Sementara pada creamnya pun bisa menghasilkan minyak dengan cara disaring dengan menggunakan kertas saring.











C. Fungsi VCO

VCO di dalam tubuh tidak tersintesis menjadi kolesterol, tidak tertimbun menjadi lemak dalam tubuh, karena mudah dicerna dan dibakar sebagai sumber energi. VCO berfungsi mengobati berbagai penyakit seperti ;


 Kencing manis
 Darah tinggi
 Kolesterol
 Stroke
 Jantung
 Asam urat
 maag
 Ginjal
 Asma akut
 Liver
 Hepatitis
 Paru-paru
 Osteoporosis
 AIDS
 Gangguan pencernaan
 Influenza
 dll

Selain itu VCO juga berfungsi sebagai antibodi yang baik juga anti protozoa, virus, bakteri, dan jamur. Vco juga mampu memperbaiki jaringan yang rusak dan metabolisme tubuh.

















BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulans

Dari praktikum yang telah kami lakukan dapat disimpulkan bahwa VCO (Virgin Coconut Oil) adalah suatu minyak yang dihasilkan dari daging kelapa tua yang difermentasikan dan memiliki berbagai fungsi.
Dengan adanya VCO ini, akan sangat membantu masyarakat kalangan bawah untuk memperoleh kesehatan, dan cara pembuatannya sangat mudah

B. Saran

Harapan kami dengan adanya pembahasan mengenai pembuatan VCO ini dapat memberikan sedikit informasi bagi kami sebagai penulis dan bagi pembaca.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar